RESEP TERBARU
French Macarons With Chocolate Ganache Filling
.
Kamu bisa membuat French Macarons With Chocolate Ganache Filling menggunakan 9 bahan ini dan dengan 14 cara mudah untuk membuatnya.
Bahan-bahan untuk membuat French Macarons With Chocolate Ganache Filling
- Siapkan Macaron.
- Siapkan 60 gr tepung almond.
- Ambil 60 gr gula halus.
- Tambahkan 43 gr putih telur.
- Siapkan 43 gr gula pasir.
- Siapkan Pewarna makanan gel atau bubuk.
- Siapkan Chocolate Ganache Filling.
- Ambil 120 ml heavy cream, saya pakai whipped cream cair.
- Ambil 200 gr dark chocolate.
Cara membuat French Macarons With Chocolate Ganache Filling
- Siapkan bahan2.
- Mixer putih telur dengan kecepatan rendah-sedang sampai berbusa, lalu masukan gula pasir sebanyak 3 tahap.
- Setiap penambahan gula, naikkan speed mixer. Jika gula sdh masuk semua, mulai mix dengan kecepatan agak tinggi.
- Mix sampai mencapai soft peaks, lalu tambahkan pewarna makanan. Dsini saya mau warna hijau tapi tidak punya, jadi mencampur kuning dan biru 😁.
- Selanjutnya macaronage, mencampur adonan putih telur dengan tepung almond + gula. Disini saya lupa foto terlalu sibuk ngaduk. Inti macaronage adalah mengeluarkan angin dri adonan sampai mencapai konsistensi yg tepat.
- Ada banyak teori dalam melakukan macaronage, saya pribadi berpendapat beda hari, beda sikon, beda treatment. Jabodetabek agak panas, jd kadang beberapa kali fold saja sdh cukup. Salah 1 cirinya adalah bs membentuk angka 8 dengan adonan tanpa putus dan berjejak angka 8.
- Jika sdh mencapai konsistensi yg diinginkan, saatnya piping. Lapisi baking tray/ pan dengan kertas kue..
- Gunakan parchment paper atau kertas kue anti lengket atau silpat, agar macarons tidak menempel pada kertas kue. Saya pakai le bakers..
- Piping dengan piping bag tegak lurus dengan baking tray.
- Setelah adonan habis, jangan lupa untuk selalu menghempas/membanting tray ke meja untuk mengeluarkan udara dri dalam shell macaron. Pecahkan gelembung udara yang terlihat, dengan menggunakan tusuk gigi. Diamkan sampai permukaan kering saat disentuh dan tidak ada adonan menempel pada jari.
- Panggang dalam oven yg sdh dpanaskan selama 20 menit dengan suhu 160C selama 17 menit. Tergantung oven masing2 yang Mams 😊.
- Sambil menunggu macarons matang, kita bs buat isiannya, chocolate ganache..
- Potong2 dark chocolate menjadi potongan2 kecil. Panaskan cream sampai ponggiran berbuih, angkat, lalu tuang ke atas coklat. Diamkan 1 menit, aduk2 sampai halus tercampur, masukan ke dlm lemari es sampai waktunya filling.
- Tanda macaron sdh matang adalah jika dengan mudah diangkat dri kertas kue. Dinginkan macaron, beri isian, lalu tempel dengan 1 macaron lagi. Lebih enak disantap dingin. Selesai 🥰.