RESEP MASAKAN SEDERHANA

Berbagi Ide Masakan Sederhana Sehari-hari


RESEP TERBARU


"Donat Sukun Maknyus"

.
Resep masakan sederhana kali ini kita akan membuat "Donat Sukun Maknyus" dengan 8 langkah. Yuk disimak cara mengolahnya.

"Donat Sukun Maknyus"

Kamu bisa mengolah "Donat Sukun Maknyus" menggunakan 9 bahan ini dan dengan 8 cara mudah untuk membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan untuk memasak "Donat Sukun Maknyus"

  1. Siapkan 1/2 buah sukun ukuran sedang, kupas,iris dan kukus sampai empuk.
  2. Siapkan 500 gr tepung terigu.
  3. Tambahkan 2 butir telur ayam, kuning telurnya saja, kocok lepas.
  4. Tambahkan 1 s t fermipan, aduk dengan 2 s m gula dan 200 ml air hangat.
  5. Ambil 1/2 s t garam.
  6. Siapkan 5 s m gula putih.
  7. Ambil 2 sachet susu dancow putih.
  8. Ambil Topping :.
  9. Ambil Keju cheddar, ceres, blueberry, tepung gula putih.

Cara mengolah "Donat Sukun Maknyus"

  1. Siapkan bahan sukun, bumbu tepung dan topping..
  2. Kukus sukun, kemudian haluskan. Campur fermipan dengan 1 sm gula dan air hangat..
  3. Siapkan wadah adonan besar, masukkan tepung terigu, sukun yang sudah dihaluskan, larutan fermipan, susu bubuk, telur, gula dan garam. Aduk rata.
  4. Uleni sampai adonan kalis, tidak lengket, jika masih lengket taburi tepung. Tutup rapat dengan plastik/ kain. Diamkan sampai mengembang 2 kali lipat, sekitar 30 menit, taruh pada tempat yang hangat..
  5. Setelah mengembang, uleni lagi, jika lengket usap telapak tangan dengan sedikit minyak goreng, atau taburi adonan dengan tepung terigu. Bentuk adonan bulat-bulat, kemudian ditengahnya dibuat lubang. Ulangi sampai adonan habis. Kemudian diamkan 15 menit agar mengembang, baru digoreng dalam minyak panas dengan api sedang..
  6. Dapat pula dibuat donat tusuk tanpa lubang. Setelah adonan habis digoreng, dinginkan sebentar..
  7. Setelah dingin, olesi permukaan donat dengan blue band/ margarin. Kemudian beri topping..
  8. Tata donat di atas piring dan sajikan bersama teh/kopi panas. Selamat menikmati.🤤🤤🤤.

- Selamat Mencoba -


Page: 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10

close